Senin, 28 Mei 2012

Kebahagiaan Adalah Pilihan


Apakah Anda merasa bahagia saat ini?

Bahagia atau tidak, itu semua adalah pilihan Anda sendiri. Hidup adalah pilihan, dan Anda bisa mengendalikan kehidupan Anda karena Anda lah yang membuat pilihan. Tentu saja maksud saya bukan kendali penuh, karena masih ada Allah yang menjadi penentu atas rencana dan pilihan Anda.

Kebahagiaan itu sendiri adalah hal yang subjektif bagi setiap orang. Ada orang yang merasa bahagia ketika mereka punya uang banyak, punya jabatan tinggi, punya banyak teman, punya anak, punya istri, suami, dan sebagainya.

Semua hal tersebut bukanlah hal-hal yang membuat Anda bahagia.

Kenapa?

Ya, karena seperti yang saya katakana tadi, kebahagiaan adalah pilihan. Jadi, jika Anda sekarang sedang tidak punya uang, Anda bisa memilih untuk bahagia, atau memilih untuk tidak bahagia.

Ada banyak orang yang punya banyak uang, tapi hidupnya tidak tenang. Mungkin karena mereka tidak mempunyai pasangan hidup, tidak punya anak, dan sebagainya. Tapi, banyak juga orang-orang berduit yang hidupnya bahagia karena mereka selalu senang membantu sesama dengan harta dan tenaganya.

Kebahagiaan datangnya dari dalam.

Mungkin, orang-orang kaya yang tidak bahagia tadi di dalam dirinya merasakan benci akan pekerjaan atau profesinya sekarang, namun mereka punya kemampuan bagus untuk mencari uang. Di dalam diri mereka terselip ketidaknyamanan akan pekerjaan, walau di luar mereka kelihatan mempunyai banyak uang.

Jika Anda merasa sedang tidak bahagia, Anda bisa mengubah cara berpikir Anda, sekaligus mengubah tidakan Anda.

Dalam berbagai buku pengembangan diri, telah diungkapkan bahwa salah satu cara untuk menjadi bahagia adalah dengan bersyukur pada sang pemberi kebahagiaan, yaitu Allah. Selain itu, menjaga kondisi fisik juga perlu lho. Jangan sampai Anda mengorbankan kesehatan dengan tidur yang tidak teratur.

Pilihlah untuk menjadi bahagia, ok?
"Tindakan tidak selalu membawa kebahagiaan, tapi tak ada kebahagiaan tanpa tindakan."
~ Benjamin Disraeli ~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...