Senin, 11 April 2011

Stres ...... Ternyata Ada Manfaatnya Juga Lho !

imgRibuan info tersebar mengenai dampak negatif stres. Tapi tahukah Anda ternyata stres juga punya banyak manfaat lho.
Ini dia! Stres seringkali berakibat negatif. Kehilangan rasa senang dan bahagia, kehilangan semangat dan kreativitas adalah salah satu dampak dari stres. Stres juga dapat mempengaruhi persaan kita perasaan kita, mood jadi jelek dan depresi.
Ketika seseorang menjadi depresi, secara otomatis ia akan menarik diri dari lingkungan sosialnya. Maka stres juga mempengaruhi hubungan sosial seseorang. Di bidang kesehatan, stres dapat menyerang sistem pertahanan tubuh. Tubuh menjadi lemah dan mudah terserang penyakit. Tapi apabila kita coba melihat dari sisi yang berbeda, ternyata stres juga memiliki dampak yang baik. Misalnya, stres dapat menaikkan kreativitas Anda.

Pada saat stres, biasanya ide-ide yang tidak terpikir dalam kondisi stabil akan bermunculan. Stres juga membuat produktivitas kita bertambah, kerja dalam tekanan, seperti deadline misalnya, akan "memaksa" produktivitas kita jadi tinggi. Dalam segi kesehatan, stres yang positif bahkan bisa membuat sistem kekebalan tubuh bertambah dan berfungsi optimal. Sehingga ketika Anda dikelilingi orang-orang yang sakit, penyakit tersebut tidak akan menular. Namun stres akan menjadi negatif, ketika Anda menyikapinya dengan hal yang negatif. Ketika Anda menyikapinya dengan hal yang positif, mengatur stres secara seimbang dan benar, maka efek yang ditimbulkan pun akan baik. Saat tanda-tanda stres negatif datang, maka sebaiknya turuti kemauan tubuh Anda, untuk beristirahat dan menenangkan pikiran sejenak.

Nah sekarang terserah Anda klo mau dihilangkan silahkan lihat Penangkal Stress

Artikel Terkait 
1.  Cara Mudah Menanggulangi Strees 
2.  Stres.... Dapat Dihilangkan Lewat Pelukan



Sumber : wolipop.com

1 komentar:

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...